Telah dilaksanakan Survaillance ISO 21001: 2018 tentang Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan di Fak. Pertanian Unwar oleh auditor Sucofindo melalui Badan Penjaminan Mutu (BPM) Unwar pada hari Kamis, tanggal 2 Maret 2023 di Ruang Sidang FP. Unwar.
Kegiatan dihadiri oleh Dekan Fakultas Pertanian, Wakil Dekan I, II dan III, UPMF, Kaprodi Agroteknologi, Kaprodi Peternakan, Kaprodi MSDP, Kaprodi ITP, Sekprodi Peternakan, Sekprodi Agroteknologi, Sekprodi ITP, Sekprodi MSDP, GKMPS Agroteknologi, GKMPS Peternakan, GKMPS ITP, GKMPS MSDP, Ka. Lab, KTU dan pengelola data di lingkungan FP Unwar.
Adapun Tim Auditor dr Sucofindo untuk Fakultas Pertnaian Universitas Warmadewa adalah :

  1. Prabu Galang Buwono (Auditor), dan
  2. Charolina Dewi O.S. (Observer)

Pada audit ISO kali ini, tim dari auditor memeriksa beberapa instrumen yaitu :

  1. Kelengkapan berkas dalam menjalankan kegiatan belajar mengajar.
  2. Sasaran Mutu Fakultas dan Prodi
  3. Mitigasi risiko yang dilakukan prodi dalam menindaklanjuti hasil Audit di tahun sebelumnya
  4. Dll.
Kategori: Berita

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *